Cegah Kemacetan Panjang, Kapolres Tana Toraja Lakukan Rekayasa Lalin Di Siguntu

SABER, TANA TORAJA  |  Kapolres Tana Toraja terjun langsung kelokasi tanah longsor yang menghubungkan antara Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara terputus, Rabu (10/4/24) malam.

Akibatnya terjadi kemacetan begitu panjangnya. Sigap pihak Kepolisian Resor Tana Toraja mendatangi lokasi kejadian.

Bacaan Lainnya

Kapolres Tana Toraja AKBP Malpa Malacoppo, katakan untuk mencegah terjadinya kemacetan arus lalu lintas pihaknya melakukan rekayasa arus lalu lintas sembari melakukan pembersihan materil longsor yang menutup akses jalan utama,”

“Kita Pemda melakukan pembersihan materil longsor yang menutup akses jalan poros dengan menurunkan sejumlah alat berat, untuk mencegah agar tidak terjadi antrian kendaraan kami melakukan rekayasa lalu lintas khusus untuk kendaraan roda dua dan roda empat yaitu dari arah Makale – Rantepao kami alihkan melewati jalur Tetebassi masuk Keketekesu dan keluar di Tedong Bonga sementara dari arah Rantepao menuju Makale kami arahkan melewati wilayah Pala – Pala dan keluar di Siguntu, sementara kendaraan besar seperti Truk masih tetap standbay pada jalur poros sambil menunggu pembersihan materil longsor selesai.” ungkap Kapolres. Jumat (12/04/2024).

Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini pihak Kepolisian Resor Tana Toraja terus menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap waspada dalam menghadapi cuaca ekstrim.” kuncinya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *