Satu Berita
Dua Kejadian Pohon Tumbang, Kapolsek Ujung Himbau Waspada Cuaca Ekstrim
PAREPARE — Akibat angin kencang melanda wilayah Kota Parepare pada Minggu malam (19/5/24), mengakibatkan sejumlah pohon tumbang diwilayah Kecamatan Ujung, yaitu di jalan Ahmad Yani perbatasan Kecamatan Soreang dan di jalan Kijang Kelurahan Labukkang.
Menurut Kapolsek Ujung Polres Parepare, AKP Suardi, S.Sos, M.H menyebutkan, setelah menerima informasi dari warga selanjutnya ia memerintahkan personilnya untuk segera mendatangi lokasi dan melakukan evakuasi.
” Akibat angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di dua titik wilayah Kecamatan Ujung yaitu di Perbatasan Soreang Jalan Poros Ahmad Yani dan di Jalan Kijang Kelurahan Labukkang, yang menimpa salah satu rumah warga”. kata Suardi, Kapolsek Ujung, Senin (20/5/2024).
Beruntung, peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, hanya mengakibatkan rumah yang tertimpa pohon mengalami kerusakan ringan.
” Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa yang di timbulkan, sementara kejadian yang di Jalan Kijang, sempat menimpa rumah warga namun hanya mengalami rusak ringan, semua pohon telah dievakuasi bersama pemerintah setempat dan dibantu warga sekitar “. Ujar Suardi mengucapkan syukur.
Atas peristiwa tersebut, Kapolsek Ujung, yang mewakili Kapolres Parepare, menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat Parepare, khususnya warga Kecamatan Ujung untuk tetap waspada dalam menghadapi cuaca ekstrime dan jika terjadi bencana alam di sekitarnya segera hubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek terdekat. (Erw)