Wakil Walikota Palopo Tinjau Vaksinasi Di Rumah Sakit Tentara

PALOPO, SABER | Wakil Wali kota Palopo Dr. Ir . H. Rahmat Masri Bandaso, M.Si meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi di Rumah Sakit Tentara, Kota Palopo, Jumat, (23/7/2021)

Dikesempatan tersebut Wawali mengapresiasi antusiasme dari masyarakat yang datang untuk divaksin. Dan menghimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk di vaksin karena ini demi menjaga kesehatan masyarakat agar lebih kebal terhadap virus. Khususnya di tengah wabah covid 19 saat ini.

Bacaan Lainnya

Dirinya juga mengapresiasi kinerja aparat TNI dalam melayani masyarakat untuk memberikan vaksinasi apalagi dalam per harinya ditargetkan 300 orang khusus untuk masyarakat kota Palopo.

Mewakili pemerintah saya mengucapkan terima kasih dan sangat mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas pelaksanaan vaksinasi hari ini,” ungkap Wawali.

Lanjutnya sekarang ini kita masi di keadaan pandemi untuk itu diharapkan semua pihak untuk tetap mematuhi peraturan Pemerintah dan menerapkan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker dimanapun kita berada dan juga menjaga jarak, mencuci tangan dan menghindari kerumunan.

”Kami juga berharap dengan gencarnya pelaksanaan vaksinasi mudah-mudahan target vaksinasi sampai bulan Agustus tercapai,” harapnya.

Menurut Wawali pemerintah saat ini hanya ingin mendorong agar vaksinasi Covid-19 secara keseluruhan dapat dipercepat untuk kekebalan komunal segera terwujud sehingga masyarakat kota Palopo khususnya, dapat terhindar dari wabah Covid-19. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.