Jadi Irup Upacara Di SMK Kristen Tagarai, Kapolsek Rantepao Ingatkan Kedisiplinan

SEBR, TORUT – Gelar Police Goes To School, Kapolsek Rantepao Polres Toraja Utara Polda Sulsel AKP Haeruddin menjadi Pembina (Inspektur) Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di SMK Kristen Tagari Rantepao Kecamatan Tallunglipu Kab. Toraja Utara, Senin (31/10/2022).

 

Bacaan Lainnya

Kegiatan Police Goes To School dengan menjadi Pembina (Irup) dalam upacara bendera yang dilakukan oleh Kapolsek Rantepao tersebut merupakan wujud silaturrahmi antar Polri dengan Insan Pendidikan guna menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para generasi penerus bangsa.

 

Kapolsek Rantepao AKP Haeruddin selaku inspektur upacara dalam amanatnya menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak sekolah dalam hal ini Kepala Sekolah yang telah memberi kesempatan untuk menjadi pembina (Irup) dalam Upacara Bendera sehingga pihaknya berkesempatan mengingatkan tentang kedisiplinan dengan memberikan himbauan kamtibmas kepada seluruh peserta upacara.

 

“Upacara pengibaran bendera merah putih yang dilaksanakan setiap hari senin di sekolah tidak lain guna untuk meningkatkan kedisiplinan, semangat, serta jiwa nasionalisme kepada para siswa/i,” ungkapnya.

 

Lanjut tak lepas dari kedisiplinan, dengan adanya kedisiplinan di sekolah diharapkan mampu menciptakan suasana lingkungan belajar yang nyaman dan tentram di dalam kelas. Siswa yang disiplin yaitu siswa yang biasanya hadir tepat waktu, taat terhadap semua perturan yang diterapkan disekolah, serta berprilaku sesuai dengan norma-norma yang berlaku.

 

“Upacara Bendera ini dapat dijadikan ajang silaturahmi antara Guru dan Pelajar ataupun sesama pelajar, ada hikmah positif  bagaimana menumbuhkan jiwa kepemimpinan dan kedisiplinan kepada para pelajar yang adalah generasi penerus bangsa,” ungkapnya.

 

Hal ini juga dapat memberikan edukasi tentang pembentukan Karakter siswa/siswi tentunya di mulai dari diri sendiri, terutama bagaimana menjaga etika dan prilaku kepada guru maupun sesama pelajar, imbuh Kapolsek.

 

Sebulumnya Rabu (19/10/2022), Kami dari Polsek Rantepao Polres Toraja Utara telah memberikan pembinaan kepada beberapa pelajar yang terlibat pertikaian, kami mengedepankan restorative justice sehingga tidak berlalut, jelasnya.

 

 

 

(Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *