Kapolres Palopo Buka Kejuaraan Menembak Mini Turnamen 2019 ~ Satu Berita

PALOPO, SATU BERITA | Kepala Kepolisian Resor Palopo AKBP ARDIANSYAH, SIK. MH pada Sabtu (25/5/19) sekitar pukul 09.30 wita bertempat di bertempat di pelataran GOR (Gedung Olahraga) Kota Palopo membuka secara resmi Kejuaraan menembak mini turnamen ramadhan 2019.

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Kapolres Palopo tersebut juga dihadiri oleh Ketua harian perbakin kota palopo JODY SUPARDI, Kasat Intelkam Polres Palopo AKP H. A. YUSUF SH. MM, Para pengurus Perbakin Kota Palopo, Sekitar 20 orang peserta penembak Perbakin Kota Palopo dan Club perbakin se – kota Palopo.

Bacaan Lainnya

Kapolres Palopo dalam sambutannya mengucapkan “terimakasih kepada seluruh peserta yang sudah bersedia hadir pada hari ini, kemudian Kapolres juga menerangkan bahwa Kejuaraan menembak ini merupakan wadah sebagai jalin silaturahmi yang kuat di Bulan Suci Ramadhan.”

Harapan Kapolres Palopo “semoga dengan adanya kegiatan ini, kedepannya pihak Perbakin Palopo agar dapat melaksanakan ifen Penembak seterusnya di Kota Palopo”

“Kami harapkan peserta dapat menjunjung tinggi Sportifitas dan ikuti semua aturan yang di sampaikan oleh panitia.” Tutup Kapolres.

Dengan dilaksanakan kejuaran diharapkan dapat menghadirkan bibit atlit berprestasi dan dapat memberikan edukasi kepada perta agar bisa terdidik dan mahir. Diharapkan dengan dilaksanakannya kejuaran menembak Dapat memajukan muda mudi yang ada di Wilayah Kota Palopo.

Kejuaran menembak di pelataran Gor Kota Palopo
akan berlangsung selama 2 (Dua) hari dari tanggal 25 s/d 26 Mei 2019 yang diikuti oleh para club penembak yang ada di Kota Palopo.

Adapun kelas yang diperlombakan yaitu:
– Multi Rangers
– Bachrest

 

Scource: Humas Polres Palopo

Editor: Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *