Breaking News: Debat Pilwalkot Palopo Putaran II Batal Di Makassar.

SATUBERITA|PALOPO — Debat Publik Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo putaran kedua yang dilangsungkan di Kota Makassar akhirnya batal dilaksanakan.

Informasi ini diperoleh saat yang lalu, beredar isu yang simpang siur soal pembatalan lokasi debat publik ini di linimasa grup WhatsApp KPU Palopo, Selasa malam (1/5).

Bacaan Lainnya

Ketua KPU Palopo, dalam hal ini Haedar Djidar yang sedang on the way ke Makassar, saat dikonfirmasi membenarkan perihal pembatalan tersebut.

“Iya betul, dibatalkan di Makassar, dengan alasan LO kedua paslon ingin agar debat publik ini terasa segar auranya, selain itu aspek teknis lainnya termasuk mekanisme siaran langsung yang nanti akan kembali direlay oleh tv kabel lokal di Palopo,”ucap Haedar.

“Jadi debatnya pindah ke hari Selasa, 8 Mei 2018 pukul 16.00 hingga 17.30 Wita, bertempat di gedung SCC, untuk memaksimalkan persiapan termasuk tayangan televisi oleh Celebes TV, kita ingin acara ini betul-betul bisa dinikmati seluruh warga kota Palopo,” pungkas Haedar.

Meski begitu, Haedar Djidar meminta agar semua pendukung kedua paslon untuk selalu taat aturan debat berlangsung nantinya, karena pada debat ini, penyelenggara akan sangat ketat memberlakukan aturan, sehingga kenyamanan menikmati jalannya debat bisa tercipta sejuk dan aman.(IR)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *