SABER, PALOPO | Rombongan Polres Palopo sambangi Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu.
Kunjungan kali ini dilakukan Kapolres Palopo AKBP Safi’i Nafsikin, di Desa Tibussang.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Palopo didampingi Tim Bhayangkari Trail dan juga Polisi Santri.
Usai melaksanakan shalat Isya berjamaah, kegiatan berlanjut dengan pembacaan surat Yasin.
Dilanjutkan dengan dzikir, shalat dan doa bersama warga Desa Tibussang. Hal ini disampaikan oleh Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi.
“Suasana khidmat dan khusyuk menyelimuti masjid, setiap ayat yang terucap menjadi doa untuk kebaikan dan keberkahan bagi seluruh umat,”sebut Kasi Humas.
Bantuan turut diserahkan Kapolres Palopo bersama polisi santri kepada jamaah masjid Desa Tibussang.
“Bantuan yang diberikan berupa Al-Qur’an, hal ini menjadi tambahan semangat dan suntikan kebahagiaan usai terdampak bencana alam Latimojong,”ujar AKP Supriadi.
“Semoga setiap amal ibadah dan kebaikan yang dilakukan menjadi ladang pahala tiada putus,”kunci Kasi Humas Polres Palopo.
Sementara itu Kapolres Palopo memberikan apresiasi pada personil yang turut ambil bagian dalam kegiatan kemanusian di Luwu.
Dirinya berharap sederet kegiatan yang telah dilakukan miliki manfaat bagi personil Polres Palopo dan warga Kabupaten Luwu.
“Semoga niat dan ikhtiar ini menjadi ladang pahala, dan doa kita diijabah dan dijauhkan dari segalam macam bencana,”ujar AKBP Safi’i Nafsikin.
Dirinya juga berharap kegiatan sosial kemanusiaan ini tak surut dalam diri personil Polres Palopo.
“Moga kita Istiqomah dalam berjuang di jalan Allah SWT,”tandasnya.
Polres Palopo sejauh ini aktif pemantauan dan penyaluran bantuan di Kabupaten Luwu, utamanya di wilayah pedalaman sejak bencana alam banjir dan longsor terjadi.(*)