PALOPO, SABER | Wakil Wali Kota Palopo, H Rahmat Masri Bandaso (RMB) menjadi narasumber pada Rapat Koordinasi (Rakor) yang digelar BNN di Wae Kan’Bas, Palopo, Selasa, 1 Maret 2022.
Rakor tersebut dalam rangka fasilitasi program ketahanan keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumber Daya Pembangunan Desa/Kelurahan ini mengangkat tema “Bersama Kita Wujudkan Kota Palopo Bersih Narkoba”.
Pada kesempatan itu, RMB menekankan kepada seluruh OPD, Camat dan Luruh mengenai Permendagri Nomor 12 Tahun 2019 tentang Fasilitasi P4GN dan Prekursos Narkotika.
Dimana, pencegahan dan penanggulangan Narkoba harus melibatkan segala sektor baik dari pemerintah, TNI/Polri sampai tokoh agama dan budaya dalam melakukan sosialisasi serta pembinaan, langkah konkret dalam setiap acara kemasyarakatan usahakan sampaikan terkait bahaya narkoba.
”Semoga tahun ini bisa tercipta Peraturan Daerah tentang Narkotika karena sistem penganggaran. Karena sistem penganggaran pemerintah daerah saat ini adalah performnance based budgeting. jelasnya.
Tahun ini, ada tiga kelurahan di Kota Palopo yang dicanangkan menjadi kelurahan Bersih Narkoba (BERSINAR) yakni Kelurahan Dangerakko, Salobulo, dan Sabbamparu.
Tantangan terbesar menuju Kota Bersinar dan Indonesia Emas 2045 adalah Narkotika. Data lapas tahun 2021, sebanyak 500 lebih adalah kasus narkoba dan hampir 70 persen adalah usia produktif. (*)