SABER, SEMARANG | Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo melakukan kunjugan Studi Tiru di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang, tentang inovasi pelayananan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat di Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo. Senin (27/03/23).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo Rachmad Ardiyanto. Dan di ikuti oleh Perwakilan Pejabat Struktural serta JFT dan JFU Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo.
Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Palopo Rachmad Ardiyanto menyampaikan dalam usia Kanim Palopo yang belum genap berumur satu dekade, dipandang perlu untuk menciptakan berbagai inovasi guna meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Oleh karena itu salah satu bentuk upaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik pada kantor imigrasi kelas III Non TPI Palopo adalah melakukan studi tiru.”ungkapnya.
Lanjutnya, dalam hal ini kami memilih Kantor Imigrasi Kelas I TPI Semarang karena telah mememperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dengan berbagai macam inovasinya” ucap Rachmad Ardiyanto.(*)