PALOPO, SATU BERITA | Tepat di Hardiknas 2019, prestasi gemilang berhasil diukir Risna Azis (36), salah seorang guru SMPN 9 Palopo, dengan menjuarai salah satu cabang lomba pada Olimpiade Guru Nasional (OGN) Pendidikan Dasar Tahun 2019 di Jakarta, yang berlangsung sejak tanggal 29 April lalu sampai 3 Mei mendatang.
Dengan prestasi di cabang lomba bidang SMP Mata Pelajaran IPS tersebut, Risna berhak membawa pulang medali emas dan sejumlah hadiah. Sebelumnya ia merupakan pemenang di tingkat Provinsi 2 tahun berturut-turut sehingga berhak mewakili Sulawesi Selatan ke tingkat Nasional.
Di tingkat Nasional, guru yang merupakan alumni Unhas Makassar ini bersaing dengan 40-an guru se-Indonesia. Risna mengaku prestasi ini didedikasikan kepada dunia pendidikan Kota Palopo.
“Kami sangat bersyukur meraih prestasi ini bertepatan dengan momentum Hardiknas. Semoga ini bisa menjadi sumbangsih terhadap kemajuan dunia pendidikan di Sulsel umumnya dan di Kota Palopo khususnya,” jelas guru yang tinggal di Jalan Cendrawasih Perumnas Kota Palopo tersebut.
Tak lupa ia menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak, “Terima kasih kepada kedua orang tua dan seluruh keluarga, juga kepada Pemprov Sulsel, Pemkot Palopo, keluarga besar SMPN 9 Palopo, dan semua pihak yang telah mensupport kami,” tutupnya bersemangat. (**)