SABER, LUWU | Kapolres Luwu AKBP Arisandi memimpin langsung apel gelar pasukan Ops Ketupat 2023, bertempat di Makopolres Luwu. Senin (17/04/23).
Apel pasukan ini di hadiri Bupati Luwu yang diwakili Sekda Kabupaten Luwu Sulaiman, Ketua DPRD Luwu, Pabung Kodim 1403 Palopo, PJU Polres Luwu, serta tamu undangan lainnya.
Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat 2023 dilakukan serentak di seluruh Indonesia mulai dari Mabes Polri sampai kewilayahan dengan tema “Mudik Aman Berkesan”. Operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 18 April sampai tanggal 1 Mei 2023.
kapolres Luwu menyampaikan operasi Ketupat merupakan operasi pengamanan rutin Kepolisian untuk mengamankan perjalanan saat arus mudik dan balik selama momentum lebaran agar berjalan aman dan lancar.
Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.”ucapnya.
“Seperti kita ketahui bahwa kerja keras bersama pada pengamanan mudik lebaran tahun lalu mendapatkan apresiasi dari masyarakat berdasarkan Survei Indikator periode tanggal 5 sampai 10 Mei 2022, terdapat 73,8 % masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2022.
Kemenhub RI memperkirakan potensi pergerakan masyarakat akan mengalami peningkatan dari 85,5 Juta orang pada tahun 2022 menjadi 123,8 juta orang pada tahun 2023 atau meningkat 44, 8 %. Berkaitan dengan hal tersebut Presiden Joko Widodo juga sudah menekankan kehati-hatian kita dalam menghitung dan mengkalkulasi angka tersebut untuk menentukan langkah lebih lanjut yang harus diambil.
Arisandi melanjutkan bahwa Operasi Ketupat 2023 melibatkan 148.261 personil gabungan yang terdiri dari TNI / Polri, Kementrian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan mitra Kamtibmas lainnya. Para personil tersebut nantinya menempati 2.787 Pos dengan rincian: 1.857 Pos Pengamanan, 713 Pos Pelayan dan 217 Pos Terpadu.
“Khusus di wilayah Kabupaten Luwu, terdapat 1 pos pelayanan di wilayah Belopa, 2 pos pengamanan di wilayah Ponrang dan Walenrang serta 1 pos terpadu di bandara I Lagaligo kecamatan Bua. Sekitar 245 orang personil akan tersebar pada pos tersebut untuk lebih mendekatkan diri lagi kepada objek yang diamankan sehingga diharapkan lebaran tahun ini akan membawa rasa aman dan berkesan bagi masyarakat.”Tandas AKBP Arisandi.(*)