Pertama di Torut, Tak Hanya Kawal Unras, Demo Sambil Vaksin

SABER, TORUT | Ratusan massa dari Aliansi Masyarakat Peduli Toraja Utara (AMPTU) menggelar unjuk rasa (unras) di Depan Kantor DPRD Toraja Utara, Kec. Rantepao Kab. Toraja Utara, Rabu (20/04/2022) kemarin.

Unras tersebut Polres Toraja Utara menurunkan 80 personil, dipimpin langsung oleh Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso didampingi Kabag Ops Kompol Marthen Tangallo.

Bacaan Lainnya

Unjuk rasa yang digelar oleh AMPTU tersebut menuntut kinerja DPRD Kabupaten Toraja Utara yang mereka jalankan selama menduduki jabatan.

Ada yang menarik pada unjuk rasa kali ini, selain digelar pada bulan Ramadhan. Polres Toraja Utara yang dalam hal ini melakukan pengamanan dalam mengawal aksi tersebut juga menyiapkan gerai Vaksinasi.

Disela pengamanan, Kapolres toraja Utara AKBP Eko Suroso mengungkapkan bahwa pengamanan yang kami gelar secara persuasif dan humanis ini guna untuk menjaga stabilitas Kamtibmas, menjamin keselamatan baik itu barang atau gedung pemerintah, maupun orang dan massa aksi itu sendiri.” ungkapnya. Kamis 21/04/2022.

Eko juga menyebutkan selain pengamanan, kami juga menyiapkan gerai vaksinasi dengan vaksinator dari Puskesmas Rantepao yang digelar di halaman Kantor DPRD Kab. Toraja Utara.” sebutnya.

“Eko juga katakan alhamdulilah antusias dari peserta massa aksi ataupun masyarakat lainnya ikuti vaksinasi dilokasi unjuk rasa ini cukup banyak,” beber Kapolres Toraja Utara.

Eko menjelaskan, gerai vaksinasi yang disediakan tersebut untuk membantu para massa aksi ataupun masyarakat lainnya yang belum melakukan vaksinasi dosis 1, 2 maupun 3 (booster).

Perlu diketahui unras ini berjalan dengan kondusif, dan Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso mengucapkan terima kasih kepada seluruh massa aksi dari Aliansi Masyarakat Peduli Toraja Utara (AMPTU).(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *