SABER | Hari Natal adalah hari yang dinanti oleh umat kristiani, natal menjadi moment yang sangat bahagia untuk menebar kasih.
Dikutip dari Laman Utara Times, Tema Natal kali ini di tahun 2020 menurut Persekutuan Gereja Gereja Indonesia (PGI) ialah ” Mereka akan menamakan-Nya Immanuel “. Tema tersebut diambil dari Injil Matius:1-23 yang disampaikan lewat akun Twitter resmi PGI @PGI_oikumene.
PGI memberikan Pesan Natal tahun 2020 bahwa mereka mengingatkan pada tahun 2020 untuk perayaan Natal bagi umat kristiani dalam suasana prihatin karena wabah Covid-19 sedang melanda seluruh manusia di dunia.
Covid-19 telah merusak sendi kehidupan manusia di Indonesia, banyak keluarga berduka karena kehilangan sanak saudara, banyak pula yang kehilangan pekerjaan, anak anak belajar dirumah dan kehilangan kesempatan untuk bergaul dengan teman teman sebaya.
PGI melanjutkan dalam pesannya mereka merasa prihatin atas peningkatan kekerasan dalam keluarga bahkan perceraian.
Kondisi itu juga menurut PGI Maraknya politik identitas yang meningkatkan ujaran kebencian, intoleransi beragama dan etnis.
Keganasan virus ini juga menegaskan bahwa kita semua sama sebagai manusia, sekalipun profesi kita berbeda, suku kita berbeda, agama kita berbeda, pendidikan dan jabatan kita berbeda.
Covid-19 mengingatkan bahwa kita semua bisa diserangnya, dan karenanya kita saling membutuhkan satu dengan lain.
Scource: Utara Times/pgi.or.id