Bulan Ramadan, Satlantas Polres Palopo Bagi Ta’jil Ke Warga

SABER, PALOPO  |  Dalam rangka berbagi berkah di bulan suci Ramadan, Personel Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Palopo melakukan pembagian ta’jil bagi para pengguna jalan.

Kegiatan ini berlangsung Sabtu (08/03/2025) pukul 17.00 WITA hingga selesai, berlokasi di Jalan Kelapa, tepatnya di depan Kantor Lantas Palopo, serta di Panti Asuhan Ar-Rahman, Jalan Ambe Nona, Kota Palopo.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin dan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Palopo, Nadia Safi’i.

Dalam aksi sosial ini, selain membagikan ta’jil kepada masyarakat, mereka juga memberikan imbauan kepada para pengguna jalan agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Setelah pembagian ta’jil di jalan, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Panti Asuhan Ar-Rahman, di mana personel Sat Lantas Polres Palopo menyerahkan bantuan berupa makanan berbuka puasa kepada anak-anak panti.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan terkendali. Warga yang menerima ta’jil menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kepedulian Polres Palopo terhadap masyarakat, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah ini.

“Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan rasa kepedulian dan kebersamaan, serta menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk saling berbagi, terutama kepada mereka yang membutuhkan,” kata Kapolres Palopo.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *