Dua Kapolsek Di Palopo Bergeser, Ini Penggantinya

SABER, PALOPO | Dua Kapolsek di jajaran Polres Palopo, Sulawesi Selatan, berganti. Yakni Kapolsek Wara Selatan dan Kapolsek Wara Utara.

Mutasi tersebut tertuang Surat Telegram (TR) Kapolda Sulawesi Selatan, dengan nomor: STR/137/III/KEP./2022 tertanggal 14 Maret 2022.

Bacaan Lainnya

Kapolsek Wara Selatan Iptu Marten ditarik ke Polres Palopo menjadi Kasubbag Dalops Bagos.

Marten bakal digantikan oleh Iptu Albert Lambat yang sebelumnya menjabat Panit 3 Unit Samapta Polsek Wara Palopo.

Sedangkan Kapolsek Wara Utara Iptu Abdul Azis digeser menjadi Pama Polres Palopo. Abdul Azis bakal digantikan oleh Ipda Achmad Majid yang sebelumnya menjabat Kanit Intel Polsek Kawasan Soekarno Hatta Polres Pelabuhan Makassar.

Selain dua Kapolsek, Kanit Regident Polres Palopo Ipda F Patrick Siahaya juga bergeser. Ia diangkat menjadi Pamin 3 SI STNK Subditregident Ditlantas Polda Sulsel.

Patrick bakal digantikan Ipda Kamaluddin yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Tellulimpioe Polres Bone. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *