SABER, TORUT – Selain menggelar program Jumat Curhat guna penampung aspirasi Masyarakat, pihak Polres Toraja Utara beserta polsek jajaran juga menggelar kegiatan Minggu Kasih di Gereja.
Seperti Minggu (03/09/2023), program Minggu Masih dilaksanakan oleh Kapolsek Tondon Nanggala IPTU Sette Marrung, SH di Gereja Toraja Jemaat Tandung Nanggala Kec. Nanggala Kab. Toraja Utara.
Tampak hadir dalam program Minggu Kasih yang digelar tersebut yaitu, Pemerintah Setempat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, serata para Jemaat lainnya yang berjumlah sekitar 40 orang.
Pertemuan berlangsung penuh keakraban, sementara IPTU Sette Marrung, SH menyampaikan pembinaan dan penyuluhan Kamtibmas dihadapan para peserta minggu kasih terkait Sosialisasi kemudahan dalam pelayanan SIM.
“Bagi jemaat hadir yang belum memiliki SIM, silahkan mendaftar untuk pengurusan SIM karena Tes praktek yang menjadi momok masyarakat sekarang sudah dipermudah,” Jelasnya.
Sejumlah Jemaat menyampaikan aspirasi berupa masukan dan curhatan mengenai situasi Kamtibmas kepada pihak Kepolisian dalam hal ini Polres Toraja Utara.
Seperti yang diungkapkan salah satu Jemaat yakni, maraknya aksi kenakalan remaja dalam berkendara di jalan raya. Pihaknya memohon dalam penangan kenakalan remaja agar diperhatikan dan di berikan tindakan yang tegas.
Polres Toraja Utara melalui Kapolsek Tondon Nanggala akan memberikan pemahaman hukum terhadap anak remaja dengan sosialisasi atau penyuluhan hukum dan penindakan pelanggaran Lalu lintas saat patoli bila di temukan pengendara motor yang tidak sesuai spektek atau ugal-ugalan di jalan.
“Kami menyampaikan Ucapan terima kasih kepada Pengurus Gereja beserta para Jemaat yang selama ini ikut serta dalam menjaga situasi Kamtibmas, hingga wilayah Toraja Utara terkhusus Nanggala tetap aman kondusif,” ucapnya.
IPTU Sette Marrung, SH juga menyampaikan bahwa Polres Toraja Utara sangat terbuka dan ingin berkolaborasi dengan elemen Masyarakat demi terciptanya situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif.
“Serta apabila ada informasi lainnya bisa langsung menghubungi WA Center Polres Toraja Utara melalui nomor 081126862002,” pungkasnya.
(Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel)