TANA TORAJA, SABER | Pengurus IWO Toraja Raya audiensi bersama Dinas Kominfo Tana Toraja. Bertempat di ruangan Sekretaris Kominfo Tator. Jumat 07/01/2022.
Kadis Kominfo Tator yang diwakili oleh Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Tana Toraja Daniel mengajak agar bersinergi untuk membangun daerah kita, khususnya dalam lembaga IWO Toraja Raya.
Organisasi IWO ini ialah sebuah hal yang baik, dengan bersatunya para wartawan yang ada di Toraja dalam satu organisasi tentu banyak hal-hal baik yang dapat dilakukan bersama,” kata Daniel.
Dia (Daniel.red) sangat mengapresiasi adanya IWO Toraja Raya yang sudah terbentuk dan sekaligus menempatkan dirinya sebagai payung hukum bagi media-media lokal, dan program strategis mendukung pembangunan daerah sebagai kontrol.”ujarnya.
Daniel melanjutkan, jangan hanya melakukan kerja jurnalistik, para wartawan juga dihimbau sama-sama mendorong peningkatan kesejahteraannya.”ungkap Daniel.
Senada dengan itu, Ketua IWO Toraja Raya, Toto L. Balalembang yang di wakili oleh Rasyid selaku Koord. Sumber Daya Manusia (SDM) IWO Toraja Raya, mengungkapkan, bahwa kelembagaan IWO senantiasa berupaya menjadi payung bersama bagi seluruh wartawan khususnya yang media online yang ada di Toraja.”ungkap Rasyid.
Rasyid menambahkan iwo mendorong peningkatan kerja-kerja jurnalistik, dan berupaya menjalankan kemitraan bersama yang positif dan konstruktif dengan instansi pemerintah maupun swasta.
Lanjutnya IWO Toraja Raya tentu membuka diri dengan seluruh instansi untik dapat bermitra,” tutup Rasyid.(*)







