PALOPO – SATU BERITA | Meningkatkan kepedulian terhadap anak-anak yatim, dalam Program Polres Palopo dilakukan kunjungan ke Panti Asuhan Nur Ilahi Palopo. Kegiatan dilaksanakan sekitar pukul 11.00 Wita di Panti Asuhan yang terletak di Jalan Domba (Lorong SMPN 5) Kota Palopo.
Kunjungan ke Panti Asuhan tersebut dipimpin Kapolres Palopo AKBP Ardiansyah SIK, MH bersama istri Risa Febrianti.
Apapun yang bisa kita bantu, meskipun nilai tidak memadai namun kita telah menunjukan kepedulian bahwa kita hadir untuk masyarakat Palopo dan apapun yang bisa kita perbuat, tak punya dana, dengan tenaga, tak bisa tenaga dengan pikiran seperti yang dilakukan Kapolres Palopo dengan memikul sekarung beras menuju panti Asuhan yang dikunjungi tanpa keraguan
Walau sekecil apapun, yang kita sumbangkan namun cukup berarti bagi warga.
Kegiatan berupa pemberian santunan dan sembako, beras, telur serta mie instan. Bantuan langsung diberikan oleh Kapolres Palopo bersama istri yang diterima oleh Ketua Yayasan Panti ibu Suarsi di dalam panti yang disaksikan oleh rombongan dan anak-anak panti.(**)
Reporter: Andri/Rere
Sumber: Humas Polres Palopo