SABER, TATOR | Wakil Walikota Palopo Rahmat Masri Bandaso, bersama Vikep Luwu Raya Pastor Martinus Pasomba dan Ilham Arief Sirajuddin (IAS) melepas ribuan peserta Gerak Jalan Sehat Memperingati Yubilem 75 Tahun, di depan Gereja Mikael, Kota Palopo, Sabtu pagi (19/11/2022).
Vikep Gereja Katolik Luwu Raya, Pastor Martinus Pasomba berharap Gerak Jalan Sehat itu menjadi medium membangun kehangatan hubungan semua golongan.
Ketua Pastor se-Luwu Raya itu juga memberi sambutan hangat atas kehadiran RMB dan IAS di Gerak Jalan Sehat.
Selamat datang dan terima kasih, Pak RMB dan Pak Ilham sudah meluangkan waktu bersama kami di hari bahagia ini,” katanya.
Wakil Walikota Palopo Rahmat Masri Bandaso, menyampaikan selamat kepada seluruh panitia pelaksana yang telah mempersiapkan sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar.
RMB ikut mengapresiasi kehadiran IAS Sekaligus memperkenalkan IAS sebagai bagian dari wija to Luwu.
“Ini membahagiakan karena Pak IAS jauh-jauh datang dari Makassar hanya untuk bisa merasakan bahagia bersama warga Palopo, khususnya keluarga besar Katolik se-Luwu Raya.”
Hari ini jalan sehat biar kita semua ini sehat jika badan kita sehat tentu kita juga akan melaksanakan kegiatan dalam keadaan baik.(*)