Febriansa 12 Thn Korban Sabetan Parang, Team Polsek Wara Amankan Pelaku ~ Satu Berita

PALOPO – SATU BERITA | Lagi-lagi Pelataraan Lapangan Pancasila Palopo menjadi tempat tindak kriminal, Febriansa 12 tahun pelajar SMPN 1 Lamasi Warga Desa Seppon Kec. Lamasi Kab. Luwu, menjadi korban kekerasan, minggu, 30 September 2018 sekira pukul 01.00 Wita di Jl. Andi Djemma tepatnya didepan kantor Walikota Palopo.

Berdasarkan keterangan Korban, bahwa Korban berada dilapangan Pancasila sedang belanja dan pada saat itu korban melihat sekelompok orang yang lari, karena korban merasa takut dengan adanya sekelompok orang yang berlarian sehingga korban langsung lari meninggalkan tempat untuk menyelamatkan diri.

Bacaan Lainnya

Namun pada saat korban melarikan diri ia terjatuh dan saat itu jugalah langsung datang pelaku AGUSTIAR, laki laki, 25 tahun, Warga Dusun Dangkang Desa Baroa Kec. Bua Kab. Luwu langsung melakukan pemarangan kearah badan korban sebanyak 2 (dua) kali yang mengakibatkan korban mengalami luka terbuka pada pundak sebelah kanan.

Tidak lama berselang dengan adanya laporan, Team Res Sek Wara langsung ke TKP, pelaku berhasil diamankan dan digelandang kemapolsek Wara.

Bagian humas Polres Palopo saat dikonfirmasi 30/9 membenarkan kejadian tersebut, Team Res Sek Wara saat ini sudah melakukan pengembangan terhadap diduga pelaku lainnya.

(andri acca)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *