SABER, PALOPO | Dalam rangka kejuaraan Bola Voli Putra -Putri Kapolda Cup 2022, PBVSI Kota Palopo melakukan berbagai persiapan untuk mensukseskan kejuaraan tersebut.
Terkait hal itu, Ketua PBVSI Kota Palopo Muh Yusuf Usman, pada rapat perdana telah menyampaikan agar mensukseskan kejuaraan Kapolda Cup 2022.
Sukseskan kejuaraan Kapolda Cup 2022, dalam menyongsong HUT Bhayangkara Ke-76.” ujar Yusuf Usman.
Terpisah, Sekretaris umum (Sekum) PBVSI Kota Palopo Edi Sulistio, saat diwawancarai terkait persiapan dan pemantapan menjelang kejuaraan Bola Voli Kapolda Cup, ia mengatakan PBVSI Kota Palopo sangat siap menggelar kejuaraan Bola Voli Kapolda Cup 2022. Rabu, 1 Juni 2022.
Kota Palopo sangat siap menggelar Kapolda Cup. Dan, dalam waktu dekat segenap pengurus PBVSI Palopo akan kembali menggelar rapat pemantapan pada hari Jumat malam, ” ujar Sekum PBVSI Palopo.
Hal itu dilakukan guna, untuk memantapkan segala persiapan pada penyelenggaraan nantinya.
Untuk itu diharapkan segenap pengurus PBVSI, dan panitia penyelenggara untuk menghadiri rapat pemantapan, ” pungkas Edi Sulistio.
Untuk diketahui Kota Palopo telah ditetapkan menjadi Tuan rumah penyelenggaraan Kapolda Cup 2022 pada zona III.
Kejuaraan Kapolda Cup akan digelar di Gedung Olahraga (Gor) Indoor Kota Palopo mulai tanggal 6 Juni hingga 9 Juni 2022.
Berikut deretan tim yang akan berlaga di kejuaraan Kapolda Cup 2022, Zona III.
Tim Putra:
Pool A Pool B
– Luwu – Tana Toraja
– Toraja Utara – Palopo
– Lutim – Luwu Utara
Tim Putri:
Pool A Pool B
– Lutra – Lutim
– Palopo – Luwu
– Tator – Torut







