Peringatan Hari Anti Korupsi, Mahasiswa Demo di Kantor Kajari Palopo

PALOPO, SATU BERITA | Peringatan Hari Anti Korupsi Internasional di Kota Palopo dibanjiri kritik dan aksi unjuk rasa dari sejumlah elemen mahasiswa yang tergabung dalam aliansi peduli indonesia.

Aksi ini merupakan buntut dari banyaknya kasus korupsi di Kota Palopo yang ditangani instansi penegak hukum dianggap belum tuntas dikarenakan masih banyak kasus korupsi di Palopo belum menemui titik terang. Senin, (09/12/19).

Bacaan Lainnya

Aksi unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa dalam aliansi peduli indonesia ini dilakukan di dua titik yaitu halaman Mapolres kota Palopo serta kantor Jejaksaan Negeri Kota Palopo.

Sementara itu Jenderal lapangan, Didit Prananda dalam orasinya mendesak pihak penegak hukum untuk menyelesaikan sejumlah kasus dugaan korupsi yang ada di kota Palopo sehingga kami menganggap bahwa Kota Palopo bukan lagi kota idaman melainkan surganya para Koruptor.

”Maka dari itu kami mendesak penegak hukum untuk menuntaskan kasus dugaan korupsi yang ada di kota Palopo, seperti kasus dugaan korupsi pengadaan 1000 kandang ayam, kasus korupsi Pipa PDAM Telluwanua, Taman Kirab dan Taman Baca, Kasus dugaan korupsi Perusda Snack Zaro, Alkes tahun 2013 dan kasus korupsi mantan Ketua KPU Palopo,” terangnya.

Seusai di terima langsung oleh Kapolres Kota Palopo massa aksi pun melanjutkan aksi demonstrasi di titik selanjutnya yaitu depan kantor Kejaksaan Negeri Kota Palopo. (fjr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *