Catat, Pergantian Malam Tahun Baru, Kolam Makale Ditutup

MAKALE, SABER | Di malam tahun baru kerap dirayakan warga dari berbagai penjuru di kolam Makale.

Namun pada malam pergantian tahun baru 2021 ke 2022, kolam Makale ditutup dan ruang publik lainnya.

Pelarangan meriahkan malam tahun baru di kolam Makale, selama 9 hari dari tanggal 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022, sesuai surat edaran Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung, Nomor 510/XII/2021/Setda, tertanggal 20 Desember 2021.

Demikian pula pawai dan arak-arakan Old And New Year juga tidak diperbolehkan sebab potensi terjadi kerumunan.

Warga ke Toraja gunakan transpotasi umum baik pesawat udara maupun bus diperketat prokes, antigen, dan vaksin.

Waksek Satgas covid-19 Tator, Adriana Saleng menyampaikan, meskipun Tana Toraja sudah zero (nihil) penderita Covid-19 jelang Nataru, namun mencegah penularan Covid-19 lebih ketat, sehingga kita berharap tidak cluster baru pasca nataru.”kata Adriana Saleng. Senin 20/12/21.

Adriana menambahkan tidak menampik target  warga Tana Toraja divaksin 223.807, namun menjelang Nataru capaian vaksin Covid-19 dosis satu 145.631 atau 65,1%. Demikian pula dosis dua 133.348 atau 59.6%, dan dosis tiga 1.610 atau 96,5%.

Lanjut Adriana, semua stakeholder dan Satgas Covid-19 di semua tingkatan dihimbau lebih perketat protokol kesehatan Covid-19, baik di rumah-rumah ibadah maupun ditempat-tempat perayaan Natal hanya kapasitas 70%.

Aturan penutupan ruang publik malam pergantian tahun baru bukan hanya di Tana Toraja, namun berlaku seluruh Indonesia, ujar Adriana.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *