SABER | Meskipun terlihat sepele, memilih casing hp merupakan hal yang krusial dan penting. Pasalnya casing hp punya banyak fungsi sehingga Anda tak boleh memilihnya dengan sembarangan.
Fungsi yang pertama adalah untuk melindungi handphone dari berbagai kerusakan dan guncangan.
Walaupun handphone sudah didesain sedemikian rupa untuk menahan guncangan, tetapi menambah proteksi dengan casing akan lebih baik lagi. Apalagi bagi Anda yang tidak dapat munculnya mencegah goresan pada handphone.
Sedangkan, fungsi yang kedua adalah untuk membuat handphone terlihat lebih mewah, elegan, dan cantik. Casing handphone merupakan bagian luar alias baju smartphone Anda, yang terdiri dari berbagai jenis, warna, motif, tema, dan bahan yang beragam.
Anda harus mengetahui terlebih dahulu kebutuhan dari handphone yang Anda miliki. Misalnya, Anda dapat membeli berbagai jenis casing hp samsung j2 prime di Blibli.com.
Memilih casing handphone tidak boleh sembarangan. Ada baiknya Anda membaca 7 tips memilih casing handphone berikut ini untuk menentukan mana jenis yang paling baik sesuai dengan kebutuhan Anda.
Simak ulasan lengkapnya berikut ini:
1. Memilih Jenis Casing
Terdapat tiga jenis casing handphone yaitu hardcase, softcase, dan hybrid case. Hardcase bentuknya keras dan biasanya tidak fleksibel. Jenis casing ini sangat baik menahan benturan sehingga handphone tidak mudah rusak saat jatuh atau terbentur. Bahan yang digunakan untuk casing hardcase adalah polikarbonat, metal, atau kayu.
Sedangkan, softcase handphone bentuknya lebih fleksibel berbahan dasar karet atau kulit. Jenis ini lebih nyaman dipegang, tidak licin, dan membuat handphone bebas dari debu atau kotoran lainnya. Sementara itu, jenis hybrid case biasanya perpaduan dua bahan antara softcase dan hardcase.
2. Memilih Kualitas Casing
Baik hardcase maupun softcase terdiri dari bahan-bahan yang berbeda. Namun, setiap bahan juga memiliki kualitas yang berbeda.
Oleh sebab itu, jangan lupa perhatikan setiap kualitas dari bahan casing. Anda harus ingat bahwa penggunaan bahan yang tidak berkualitas memengaruhi kondisi handphone.
Misalnya, handphone akan mudah tergores atau cepat rusak. Jadi sebaiknya Anda lebih teliti dan perhatikan dari setiap detail casing.
3. Mengutamakan Fungsi Terlebih dahulu
Sebelum memerhatikan desain, coba lihat fungsinya terlebih dahulu. Jangan sampai asal desainnya bagus, Anda langsung membeli tanpa memerhatikan fungsinya. Coba perhatikan lagi apa kebutuhan Anda membeli casing.
Apakah untuk perlindungan, untuk menahan handphone licin, atau sekadar membuat tampilan handphone lebih menarik?
Jika tujuannya adalah menahan benturan, maka pilihlah hardcase. Jika handphone Anda memang sudah tahan banting tapi tampilannya tidak menarik, Anda dapat menutupinya dengan softcase yang sesuai dengan keinginan Anda.
4. Memiliki Sirkulasi Udara yang Baik
Selain untuk proteksi dan memperbaiki penampilan, casing juga harus memiliki sirkulasi udara yang baik.
Pasalnya, casing memiliki bahan yang membuat handphone mudah panas, sehingga sirkulasi udara sangat penting keberadaannya. Pastikan memilih casing, baik hardcase maupun softcase yang memiliki lubang sirkulasi sehingga suhu handphone tetap stabil.
5. Memastikan Ukuran dan Tipe Sesuai dengan Handphone Anda
Selain tahan banting, cantik, dan memiliki sirkulasi udara, casing yang baik adalah casing yang pas dengan ukuran handphone.
Apabila casing kebesaran atau kesempitan maka membuat beberapa tombol di pinggir handphone sulit ditekan. Misalnya, tombol power dan volume. Tentunya hal ini cukup menyulitkan saat digunakan untuk aktivitas sehari-hari.
6. Mempertimbangkan Casing Folio
Casing folio tidak hanya melindungi handphone bagian belakang tapi juga bagian layar sehingga melindungi layar dari goresan. Meskipun sudah menggunakan tempered glass, perlindungan ini juga penting apalagi bagi Anda yang suka menyimpan handphone di saku atau tas.
Casing folio biasanya berbahan kulit asli atau kulit sintetis. Namun, memang penggunaan casing jenis ini tidak praktis karena harus membuka tutup layar terlebih dahulu sebelum digunakan.
7. Memperhatikan Fitur Lainnya
Terdapat beberapa jenis casing yang memang memiliki fitur tambahan. Misalnya, casing anti air dan tambahan baterai.
Casing anti air bisa Anda gunakan saat melakukan aktivitas di air, seperti berenang dan masih harus memegang handphone.
Casing anti air akan menjamin air tidak akan masuk dan handphone tetap aman digunakan. Akan tetapi, Anda tidak membutuhkan casing anti air untuk handphone yang sudah memiliki fitur waterproof.
Sedangkan, casing juga ada yang memiliki fitur tambahan baterai. Jenis ini cocok digunakan bagi Anda yang beraktivitas tinggi menggunakan handphone dan masih kekurangan daya baterai. Akan tetapi, biasanya pelindung jenis ini besar dan berat.
Setelah mengetahui tips memilih casing handphone, saatnya Anda membeli yang sesuai dengan kebutuhan. Ingat, jangan asal bagus desain dan harganya, pertimbangkan juga testimoni dari pembeli sebelumnya.
Anda juga sebaiknya jangan tergiur embel-embel premium karena belum tentu cocok dengan handphone yang Anda miliki.
Sedang cari casing handphone? Yuk, intip koleksi terbaru casing handphone di Blibli.com.
Jangan lupa manfaatkan gratis ongkir dan promo yang berlangsung agar mendapatkan harga yang ramah kantong. Semoga informasi di atas berguna bagi Anda yang sedang memilih casing handphone!.(*)