PALOPO, SATU BERITA | Sebagai bukti kepedulian kepada Jurnalis, Anggota DPR-RI Rusdi Masse (RMS) membagikan sembako kepada insan pers se Luwu Raya, Kamis (14/5/2020).
Kepada wartawan, RMS mengatakan kegiatan ini dapat mengurangi beban di saat masa sulit ini.
“Pembagian sembako ini sebagai bentuk Solidaritas bagi rekan-rekan wartawan, mengingat situasi sosial ekonomi saat ini yang lagi sulit,” jelas RMS.
Penyaluran yang mengikuti aturan Protokol tetap (Protap) ini, diharapkan dapat membantu teman teman jurnalis agar terus bekerja.
“Wartawan terus bekerja menyajikan berita dan edukasi kepada publik tanpa kenal lelah. Ada istri, suami dan anak-anak yang ditinggalkan dirumah karena tuntutan profesi.
Oleh karena itu saya turut berempati dan memberi support, paling tidak bisa sedikit membantu rekan-rekan wartawan,” pungkas RMS.
Tak lupa RMS mengingatkan untuk sama sama panjatkan doa agar semua cepat pulih kembali.
“Mari sama-sama kita bergandengan tangan dan berdoa agar semua bisa segera kembali normal serta disiplin menerapkan anjuran pemerintah,” kunci politisi Nasdem ini.
Sementara itu Benglai juga memberikan bantuan berupa beras kepada wartawan se Luwu Raya sebagai bentuk perhatian kepada insan pers.(*)