Tim Audit BPK RI Datangi Pemkot Palopo ~ Satu Berita

PALOPO – SATU BERITA | Walikota Palopo, Drs. HM. Judas Amir meminta kepada seluruh jajaran dibawah Pemerintah Kota Palopo agar segera menyelesaikan laporan keuangan masing-masing.

Hal ini disampaikan saat pertemuan dengan Tim Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Provinsi Sulawesi Selatan di Ruang Pola Kantor Walikota Palopo, Kamis 7 Februari 2019.

Bacaan Lainnya

“Tiba saatnya lagi kita bertemu dengan BPK untuk mempertanggung jawabkan anggaran 2018. Inilah sebagai pertanggungjawaban kita kepada negara” ucap Judas.

Dalam kesempatan itu, dirinya juga berharap bahwa mulai hari ini agar seluruh jajaran Pemkot Palopo sudah siap menunggu panggilan untuk di mintai hasil kerja agar segera diperlihatkan kepada tim BPK.

“Kali ini BPK hanya ingin melihat kepedulian kita, karena sudah 3 tahun kita menerima opini dan 3 tahun berturut-turut di pertahankan. Tata cara pengelolaan sudah baik, akan dipertahankan terus menerus”.

Ditambahkan Judas, 2018 kita akan tetap seperti tahun 2017 yang lalu. Pekerjaan ini bukan hanya pekerjaan untuk hari ini saja, tahun 2019 harus bekerja dari sekarang dan selalu siap untuk dilakukan pemeriksaan dari BPK kembali.

“Jadi mumpung kita ketemu seperti ini terkait masalah ini jadi mohon di perbaiki. Pekerjaan hari ini harus segera diselesaikan, jangan menunggu hari esok” tegas Judas.

Sementara itu, disampaikan Ketua Tim BPK perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan, bahwa kunjungannya ke Pemkot Palopo terhitung mulai tanggal 6-7 Maret 2019.

Dimana kedatangan dari Tim BPK dengan tujuan untuk melakukan pemeriksaan kas dan persediaan yang akan dilakukan. Dimana Pemeriksaan kas akan dilakukan secara menyeluruh mulai dari agenda tahun 2018.

“Kami sudah membagi tugas termasuk membagi SKPD yang ada di pemerintah kota Palopo. Dimana besok sudah mulai pemeriksaan kas pada 6 SKPD”.

Hadir dalam audit BPK yakni seluruh pimpinan SKPD lingkup Pemerintah Kota Palopo. (hms/ft*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *