PALOPO, SATU BERITA | Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441 Hijriyah dan dirangkaikan dengan Wisuda Santri TPA Masjid Jami Tua Palopo Angkatan 2019 dengan tema “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW dalam membentuk Peserta Didik yang Berakhlak dan berjiwa Qur’ani” yang di laksanakan di halaman Mesjid Jami Tua, Sabtu 09 November 2019.
Laporan ketua panitia Drs.H.Ma’sum S Wahid, menyampaikan bahwa maulid ini bukan hanya acara seremonial tapi acara maulid Nabi Muhammad SAW sudah menjadi tradisi yang di laksanakan tiap tahun.
“Tiap tahun kita memperingati maulid Nabi Muhammae dan setiap dua tahun kita melaksakan wisuda santri yang di rangkakan dengan peringatan maulid Nabi Muhammad. Adapun jumlah santri yang di wisuda sebanyak 148 santri.” Ujarnya.
Yang membawakan hikmah maulid Nabi Muhammad dengan tema Meneladani Akhlak Rasulullah SAW dalam membentuk Peserta Didik yang Berakhlak dan berjiwa Qur’ani, yaitu Ustadz Mustakin L, S. Ag.
Walikota Palopo, Drs.H.M Judas Amir ,MH.,yang diwakili oleh Kepala Kesbangpol Palopo, Dr.H.Baso Sulaiman, menyampaikan makna yang paling mendasar dari peringatan maulid nabi kali ini adalah untuk mengevaluasi sejauh mana kita sebagai umatnya mampu mencontoh keteladanan atau ‘uswatun khasanah’ yang melekat pada diri rasulullah, baik dalam aspek ibadah ritual maupun aspek ibadah sosial.
“Keteladanan rasulullah, mampu merubah perilaku menjadi baik, dan kuncinya adalah kekuatan iman dan keteladanan, yaitu kekuatan untuk memadukan fikir dan zikir, serta kemampuan logika dan kepekaan rasa untuk senantiasa berbuat yang terbaik.”ujar Kakesbangpol Palopo.
Lanjutnya, “Untuk Anak-anak kita didik dengan Akhlak yang baik, mengaji dengan baik, karena anak adalah aset masa depan kita, khususnya di kota Palopo”
Turut pula hadir para Ulama, tokoh masyarakat dan para orang tua santri.(us/hum)